Cara tarik tunai ataupun setoran tunai tanpa kartu ATM di bank BCA mungkin akan menjadi masalah tersendiri buat kamu yang belum memiliki ATM. Entah karena kartu ATMnya rusak, tertelan di mesin ATM, atau mungkin kamu baru saja membuka rekening di BCA via aplikasi BCA tapi belum sempat untuk mengambil kartu ATM-nya di kantor cabang BCA terdekat.
Dengan gambaran seperti kondisi di atas, kamu tidak perlu bingung untuk melakukan tarik tunai di BCA. Di era digital yang terus bertumbuh secara pesat saat ini, tarik tunai tanpa menggunakan ATM bisa menjadi solusi tepat ketika kamu sedang dihadapkan dengan kondisi urgent, dimana harus mengambil sejumlah uang tunai di rekening BCA mu.
Perlu di ingat sebelum melakukan hal ini, bahwa cara tarik tunai tanpa kartu ATM di BCA syarat utamanya adalah kamu harus memiliki akun BCA mobile, alias sudah punya aplikasi m-BCA yang sudah di registrasi. Dan kali ini, saya bukan menginformasikan kepada kamu mengenai cara registrasi di aplikasi m-BCA. Karena dalam benak saya kali ini menggambarkan bahwa kamu sudah memiliki rekening sekaligus sudah memiliki aplikasi m-BCA yang sudah regristrasi atau aktif sebelumnya.
Berikut cara tarik tunai BCA tanpa menggunakan ATM :
– Silahkan buka aplikasi m-BCA kamu & login dengan kode akses yang telah kamu buat saat melakukan registrasi.

– Kemudian pilih menu ‘Cardless’ > ‘Tarik Tunai’.
– Lalu kamu akan masuk ke halaman selanjutnya yang akan melampirkan pilihan nominal / jumlah uang yang akan kamu tarik. Silahkan pilih sesuai nominal yang akan kamu ambil, lalu klik ‘OK’ dan masukkan pin m-BCA kamu.
– Setelah itu, kamu akan mendapatkan notifikasi beserta detail rincian Kode Transaksi, dan waktu Jatuh Tempo yang merupakan batas waktu expired Kode Transaksi yang bisa dipergunakan untuk melakukan tarik tunai.
– Terakhir, di mesin ATM tinggal klik ‘Transaksi Tanpa Kartu’. Trus masukkan nomor hp yang terdaftar di m-BCA, dan masukkan Kode Transaksi yang terdapat di notifikasi Tarik Tunai di m-BCA tadi.

– Done. Simple kan..
Kalau kamu mau Setor Tunai, cara nggak jauh beda. Hanya pada saat awal, setelah pilih menu ‘Cardless’, tinggal kamu pilih ‘Setor Tunai’.
Poin di atas semoga bisa menjadi sebuah solusi buat kamu yang butuh tarik tunai ataupun setor tunai via aplikasi m-BCA yang sama sekali tanpa menggunakan kartu ATM. Oh iya, selain bisa buat transfer, atau topup Gopay, uniknya, ini juga bisa sebagai satu solusi buat kamu yang harus melakukan tarik tunai tanpa ribet. Karena siapapun orangnya, kamu bisa memberikan kendali untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM hanya dengan menginformasikan no hp dan kode transaksinya.